Dalam kegelapan
malam, si Buku
sedang duduk bermuram muka. alisnya datar, bibirnya cemberut. Kata anak muda,
sedang galau.
Oleh : Muhaimin
Dari kejauhan, si Radio memperhatikan
kegalauan si Buku.
Karena tak tega
dengan kesedihannya, dia berniat menemaninya untuk mengurangi rasa galau yang
sedang menerpa.
"Hei,
Buku! Kulihat kau sedang
murung. Apa yang sedang mengganggu
pikiranmu?" ucap si Radio
sambil duduk di samping si Buku.
"Ah,
kau rupanya. Ayo
duduklah, temani aku sejenak! Aku sedang butuh teman bercerita," kata si Buku sambil
menggeser posisi duduknya untuk memberi tempat kepada si Radio.
Si Radio pun duduk dengan
tenang.
"Tapi,
bersediakah mendengar ceritaku?"tanya si Buku sambil menatap wajah temannya
itu. Si Radio mengangguk
sambil tersenyum.
"Jadi begini
ceritaku. Aku
sedang kehilangan semangat hidup saat ini. Karena di masaku sekarang, aku hanya
menjadi sebuah pajangan pengoleksi buku?"
"Lo?
maksudnya?" tanya si Radio penuh keheranan.
"Dahulu, aku menjadi
tempat untuk setiap orang mencari ilmu. Mereka menghampiriku dan membuka
setiap lembaran yang ada pada diriku. mereka sangat senang. Bahkan mereka rela
berlama-lama denganku dimanapun. Aku sangat bahagia. Hingga akhirnya
perkembangan zaman mencampakkanku. Orang-orang lebih tertarik dengan
artis pendatang bernama "internet". Dia hebat. Bodynya ramping dan
bisa memenuhi kebutuhan informasi yang dicari manusia. Dan lama-kelamaan. Aku tak disentuh
lagi," si Buku bercerita
sambil menetes air matanya. Kemudian dia
melanjutkan,
"Padahal aku sangat
senang saat diriku dibaca hingga larut malam. Sekarang, aku hanya menjadi sebuah
pajangan. Teman-temanku
juga bernasib sama. Entahlah
bagaimana nasibku nanti."
Si Radio mendengarkan
dengan seksama. Cerita
si Buku benar-benar
menyentuhnya. Dan
sebenarnya, dia berkata dalam hatinya, "aku pun sama denganmu,
Buku. Orang-orang sudah
bisa mendengarkan berita-berita dari si Internet".
Sambil
lalu, mereka berdua duduk menatap rembulan. Keduanya
terdiam merenungi nasib masing-masing. Oh
malangnya nasib mereka.
Curhat Si Buku
Reviewed by Redaksi
on
Januari 13, 2018
Rating: 5
Tidak ada komentar